Cara Membuat Website

Cara membuat website itu gampang, itu artinya tidak susah, nah kan bagaimana? apakah sudah cukup melegahkan pernyataan saya itu...?
Semoga penjelasan saya di bawah ini bisa memberikan gambaran mengenai cara membuat website, dan bagaimana kok saya menyebutnya mudah, gampangnya gini kalau saya bisa menjelaskan berarti itu memang mudah.. ^^

Saya akan jelaskan beberapa hal teknis bagaimana membuat website dan beberapa teknologi yang terkait, tentunya secara sederhana, dan semoga mudah dipahami.
Khusus bagi para pengelola usaha kecil bisa melihat tips saya untuk membuat website di artikel berikut: Membuat Website Bagi Usaha Kecil.

HTML

HTML (Hypertext Markup Language), adalah script dasar sebuah halaman web.
Untuk lebih memahami tulis script di bawah berikut di notepad (copy paste saja):

<html>
<head>
<title>Belajar Membuat Website</title>
</head>

<body>

<h1>Judul Halaman</h1>
<p>
Contoh paragraf dalam sebuah halaman web. Saya buat lebih panjang agar terlihat sebagaimana sebuah paragraf.
</p>

</body>

</html>

lalu simpan dengan nama belajar.html
Kemudian bukalah file belajar.html tadi dengan mengklik 2kali, harusnya otomatis file tadi terbuka di browser anda (internet explorer, mozila, opera, dll)
Begitulah, kamu sudah membuat sebuah halaman website. Ya.. begitulah kenapa saya sebut ini mudah.. ;)

Lihat script tadi, ada <html> ditutup dengan </html>, ada <head> ditutup dengan </head>, ada <body> ditutup dengan </body>, itu semua element dasar html yang selalu ada di setiap halaman web.
Prinsipnya jika kamu tertarik mempelajari mempelajari bagaimana membuat sebuah website, yang kamu pelajari adalah penggunaan penanda seperti <h1>, <p>, <a>, dll dalam bahasa teknisnya disebut tag html.
Intinya html itu mudah, berikutnya harusnya kamu pasti tidak akan ragu untuk membeli buku yang membahas dengan lengkap HTML, kalau memang berniat mempelajarinya.

Software Membuat Website

Sebelumnya sudah dicontohkan membuat halaman web menggunakan notepad. Intinya dengan notepad saja kita bisa membuat halaman website. Ada editor script yang bisa digunakan untuk mengedit HTML seperti EditPlus, fiturnya lebih bagus dan mempermudah dalam mengedit HTML.
Berikut ini saya jelaskan beberapa software yang biasa digunakan web developer profesional untuk membuat sebuah website
  • Adobe Dreamweaver
    Adalah sebuah software HTML Generator/Editor, dengan kemudahan dalam mengedit script pendukung lain seperti CSS, Javascript, serta PHP atau ASP dan fitur-fitur profesional lain. Banyak software lain yang sejenis, namun Adobe Dreamweaver sudah menjadi software standart profesional untuk web development.

  • Adobe Fireworks
    Adalah software pengolah gambar yang khusus digunakan di sebuah web, selain itu ada software sejenis seperti Adobe Image Ready. Ada banyak web designer lebih memilih menggunakan Adobe Photoshop. Software pengolah vektor seperti Adobe Ilustrator atau Corel Draw juga sering digunakan untuk menciptakan gambar mendukung design web yang bagus.

  • Adobe Flash
    Adalah software animasi khusus untuk media internet, awalnya banyak web mengunakan animasi berbasis flash untuk header, iklan, atau bahkan web dengan full animasi flash. Seiring perkembangan trend teknologi webssite, animasi flash lebih banyak untuk membuat iklan banner dan ke game mini dan game online yang banyak di ada di Facebook. Selain itu animasi flash juga dipakai orang untuk membuat animasi sebagai Undangan Pernikahan Online.

Banyak Developer mengembangkan CMS Framework dimana orang bisa membuat website tanpa sedikitpun meakukan programming bahkan mengedit HTML. Yang termasuk CMS Framework ini adalah Wordpress, Mamboo, Joemlah dll.

Teknologi dan Istilah Terkait Web Development

  • CSS
    Cascading Style Sheet, adalah script yang digunakan untuk mengatur tampilan website baik itu jenis, ukuran dan warna huruf, warna background, serta posisi tata letak.

  • Java Script
    Adalah script pemrogaman yang berjalan di sisi client, maksudnya program berjalan di browser yang ada di komputer anda saat halaman web berisi javascript ini dibuka. Bahasa script lain sejenis ini adalah JScript tapi kalah populer penggunaannya.

  • AJAX
    Adalah sebuah Framework JavaScript dengan ide awal bahwa sebuah halaman web tidak perlu dibuka(load) ulang ketika sebuah data hanya perlu diubah di bagian tertentu saja. Dalam AJAX sebuah modul JavaScript berperan mengakses sebuah halaman yang menghasilkan XML, XML ini kemudia diterjemahkan ke dalam data yang digunakan merubah  bagian tertentu di halaman web tersebut.
    Pengertian AJAX akhirnya banyak berkembang juga ke animasi dengan teknik merubah nilai properti CSS secara berurutan dalam kurun waktu tertentu mengunnakan JavaScript, yang sebenarnya JavaScript sudah punya kemampuan ini sebelum adanya ide AJAX.

  • PHP
    Adalah script pemograman yang berjalan di sisi server, jadi program berjalan di server tempat file website disimpan. Kenapa diperlukan pemograman seperti ini dalam sebuah website? adalah untuk pengolahan data, seperti input data text atau gambar untuk mengupdate isi website, ada pembagian hak akses seperti fasilitas member. Seringnya web seperti ini disebut sebagai web dinamis, dimana isi website bisa berubah dengan kondisi tertentu. Bahasa script lain seperti PHP adalah ASP, JSP, Coldfusion.

  • MySQL
    Adalah datababe server, sebagai basis data server yang berguna untuk menyimpan data sebuah web dinamis. Selain MySQL ada SQL Server, Posgre SQL.

  • Apache
    Adalah aplikasi server, yang berfungsi mengatur/manajemen server. Yang sejenis adalah IIS.

  • Server
    Adalah komputer yang difungsikan sebagai server dimana komputer ini memiliki IP public sehingga bisa diakses oleh komputer lain dari mana saja menggunakan koneksi internet.

  • Hosting
    Adalah layanan penyimpanan data website yang ditaruh di komputer server.

  • Domain
    Adalah nama unik yang dipakai untuk mengenali sebuah website dimana setiap nama ini akan merujuk ke no IP tertentu yang merupakan alamat server hosting. Contoh yang dimaksud dengan domain adalah Yahoo.com google.com blogspot.com detik.com

Secara teknis membuat website memang sangat bisa untuk dibilang mudah, karena hanya dengan mengedit html menggunakan notepad kita bisa membuat sebuah halaman website.
Seperti membuat sebuah tembok, ketika orang awam melihat tukang menyusun batu bata untuk tembok, hanya dengan melihat beberapa menit saja, orang awam tadi bisa mencoba meski dengan teknik dan hasil berbeda.

Seperti hal-nya membuat bangunan cakupannya bisa hanya sebuah tembok sampai gedung pencakar lagit dengan design arsitektur yang rumit serta memperhatikan banyak hal seperti fungsi dan keindahan. Begitu juga website bisa hanya membuat sebuah halaman text judul dan paragraf sampai sebuah website canggih semacam facebook dengan banyak fitur.

semoga yang bisa saya jelaskan di artikel ini cukup membantu mengerti seluk beluk pembuatan website itu..
Kalau suka artikelnya, Monggo silahkan di-share karena mungkin manfaat buat teman Anda:
Cara Membuat Website
9 out of 10
based on 1829 ratings.
8 user reviews.

No comments:

Popular Posts